Faktual dan Berintegritas



PADANG, SWAPENA --  Pengurus Lembaga Kerapatan Adat Alam Minangkabau (LKAAM) Provinsi Sumatera Barat dikukuhkan oleh Gubernur Mahyeldi, Senin (31/1). Pengukuhan yang dibuhul dengan pati ambalau tersebut dilangsungkan di aula kantor gubernur Sumbar, Jalan Sudirman nomor 51 Padang.

Detik-detik pengukuhan, para ninik mamak di kepengurusan LKAAM Sumbar itu diawali dengan arak-arakan dari istana gubernur diiringi kesenian Tambua Tasa. Arak-arakan dimaksud menjadi pemandangan menarik bagi masyarakat dan para pegawai di Sekretariat Provinsi Sumatera Barat.

Hadir pada kegiatan sakral tersebut sejumlah orang Minang hebat baik di ranah maupun di perantauan antara lain Bachtiar Chamsyah, Irman Gusman, Anggota DPD-RI Alirman Sori, Kapolda Sumbar, Irjen Teddy Minahasa Putra, Danrem, Lanlantamal, Danlanud, Kejati dan pejabat OPD Sumbar lainnya.

Gubernur Sumbar, Mahyeldi dalam kesempatan itu menyampaikan agar LKAAM bisa bersinergi dengan Pemprov Sumbar. Sebab, ringannya suatu pekerjaan karena dilakukan  bersama. (sp)

 
Top