Faktual dan Berintegritas



JAKARTA --  Empat Mal Pelayanan Publik (MPP) di Sumatera akan diresmikan serentak oleh Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas. Keempat MPP tersebut adalah MPP Kabupaten Lampung Selatan, MPP Kabupaten Lampung Utara, MPP Kabupaten Asahan, dan MPP Kota Dumai.

Deputi Bidang Pelayanan Publik Kementerian PANRB, Diah Natalisa mengungkapkan dengan diresmikannya empat MPP nantinya diharapkan memberikan dampak dalam perbaikan kualitas pelayanan publik. "Perbaikan kualitas layanan yang dapat menyokong pertumbuhan ekonomi daerah sebagai wujud nyata reformasi birokrasi yang berdampak," ujar Diah, Kamis (11/05).

Keempat MPP baru di Pulau Sumatera ini siap melayani kebutuhan layanan perizinan, non-perizinan, serta administrasi kependudukan masyarakat. Agar semakin mempermudah masyarakat, MPP juga dilengkapi ruang laktasi, ruang bermain anak, toilet bagi penyandang disabilitas, ruang konsultasi, dan sarana prasarana pendukung lainnya. (*)

 
Top