Faktual dan Berintegritas


PADANG, Swapena - Sebuah jembatan yang telah dibangun bertahun-tahun di Kecamatan Kuranji, Kota Padang, Sumatera Barat hampir rampung. Sayangnya akses jalan dari Kelurahan Pasa Ambacang belum ada.

Pantauan swapena.com, Jumat (25/12) pagi, jembatan yang membelintang di atas sungai Batang Kuranji itu sudah lama siap. Masyarakat mengatakan sudah lebih lima tahun. Saat ini tengah dalam penyelesaian aspal jalan di ujung sebelah Utara atau yang posisinya di Kelurahan  Kuranji.

Sementara itu, pada ujung sebelah Selatan atau arah Pasa Ambacang belum ada jalan. Yang ada cuma sawah, semak belukar dan juga sejumlah rumah warga.

Masyarakat yang hendak melewati atau menggunakan jembatan itu sebagai jalan pintas, terpaksa naik  tangga darurat yang dibuat warga dari potongan pohon kayu terlebih dahulu, baru bisa menempuh jembatan tersebut. Begitu juga yang datang dari Kuranji, harus menuruni tangga darurat yang curam. Sebab, jika melewati Jalan By Pass terlalu jauh dan membutuhkan waktu lama.


Terkait itu, warga Kelurahan Pasa Ambacang dan Kelurahan Kuranji mengharapkan jalan tersebut bisa tuntas. Sebab, tak ada arti jembatan bagus dan besar tanpa ada jalan.

Tak hanya itu, warga khawatir naik turun tangga darurat dimaksud, lantaran di bawahnya ada tonjolan-tonjolan besi. Akan lebih bahaya lagi bila hujan ketika naik atau turun tangga darurat tersebut. (sp)

 
Top