Faktual dan Berintegritas


PADANG -- Hampir seribuan orang memadati satu kawasan di Nagari Malalo, Kecamatan Batipuh Selatan, Kabupaten Tanah Datar. Mereka datang dari berbagai daerah di Sumatera Barat, Riau dan Jambi.

Tidak saja menggunakan kendaraan pribadi,  tapi puluhan bus terparkir di objek itu. Belum lagi yang memakai sepeda motor. 

Di antara pengunjung sibuk melakukan selfie atau memotret ke sana ke mari. Yang lainnya menggelar tikar, makan sambil bercengkrama. 

Puluhan kaum ibu dengan busana seragam berbondong ke sebuah surau di tengah objek tersebut. Suraunya bersih. Begitu juga toilet dan tempat berwudu juga bersih.

Itulah dia objek wisata Ekopark Syariah Tan Kayo. Posisinya di ujung Danau Singkarak.

Dengan posisi di ujung danau terbesar Sumatera Barat itu, tersajilah panorama alam menakjubkan. Hamparan danau dan Gunung Talang yang menjulang tinggi  sangat memanjakan mata. Belum lagi penataan lokasi yang warna warni membuat pengunjung sangat betah berlama-lama. Apalagi di dalam kawasan juga ada kafe dengan aneka menu begitu memanjakan pengunjung.


Boomingnya Ekopark Syariah Tan Kayo selain karena objeknya memang indah dan strategis juga didukung dengan tiket masuk yang terbilang murah. Hanya dengan Rp10 ribu/orang sudah bisa menikmati keindahan alam ciptaan Allah.

"Luar biasa, tempatnya indah dan bersih. Tiket juga tidak mahal," begitu komentar seorang pengunjung dari Sijunjung mengaku bernama Chandra.

Lelaki itu sengaja datang jauh-jauh karena pernah lihat postingan temannya di media sosial. "Saya bersama keluarga, cuma sepuluh ribu seorang," sambung dia.

Hal sama diakui pengunjung lain mengaku bernama Dina. "Kami rombongan dari Padang, pakai bus, katanya.

Yang ingin ke objek wisata bisa masuk dari dua arah, yakni dari Solok belok kiri di Pasar Sumani terus ke PLTA Singkarak. Atau yang dari Padang Panjang juga bisa masuk dari arah Batipuh. Nah tunggu apa lagi? Mari berwisata murah meriah di Ekopark Syariah Tan Kayo Malalo. (Sawir Pribadi)

 
Top