Faktual dan Berintegritas

Tangkapan layar @infosumbar 

PADANG -- Jalur Sitinjau Lauik sejak malam ini sudah bisa dilewati kendaraan bermotor lagi. Hanya saja pengendara diminta berhati-hati, karena jalan licin akibat bekas longsoran.

Informasi yang diperoleh swapena.com dari salah seorang pengguna jalan bernama Yuli, jalan yang baru dibuka itu sangat licin. Jika tidak hati-hati bisa berakibat  fatal.

Sebelumnya ruas jalan nasional penghubung Kota Padang dengan Solok mengalami longsor di kawasan Sitinjau Lauik. Material longsor menutupi badan jalan. 

Tak hanya itu, dua orang pengendara motor diduga tertimbun akibat dihantam material longsor. Satu kendaraan pribadi pun nyaris terjun ke jurang.

Sebagaimana diberitakan sebelumnya, jalan Nasional Padang - Solok di Sitinjau Lauik, Kecamatan Lubuk Kilangan, Kota Padang tertimbun longsor. Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 15.00 WIB, Selasa (7/5). Saat kejadian hujan sedang turun di kawasan Sitinjau Lauik. (sp)

 
Top