PADANG -- Hujan yang tiada henti sejak siang tadi mengakibatkan longsor kembali terjadi di Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, Selasa (30/12).
Dari video yang beredar di media sosial, suasana dramatis dan menegangkan terjadi saat longsor terjadi. Warga dan tim gabungan yang tengah berteduh di dalam sebuah rumah berlarian keluar.
Teriakan warga terdengar histeris meminta yang di dalam rumah segera keluar. "Awas, awas, keluaaar...!" Demikian teriak warga.
Di video lain terlihat salah seorang yang diduga sebagai korban longsor tersebut digotong beramai-ramai dari rumah tersebut. Tidak diperoleh keterangan kebih jauh terkait warga yang digotong itu.
Dikutip dari @info_agam tubuh yang abg digotong itu baru saja diselamatkan tim gabungan. "Begini video upaya penyelamatan korban tertimpa longsor yang dilakukan oleh tim gabungan TNI/Polri, relawan, dan masyarakat di Ngungun, Nagari Salareh Aia, Kecamatan Palembayan, Kabupaten Agam, siang tadi Selasa (30/12)," begitu keterangan pada foto tersebut.
Disebutkan juga bahwa proses evakuasi berlangsung penuh kehati-hatian di tengah material longsor yang masih labil. Seluruh unsur bahu-membahu mengevakuasi korban dari timbunan tanah dan batuan, meski kondisi cuaca dan medan cukup berisiko. (*)