Faktual dan Berintegritas


PADANG, Swapena -- Setelah berhasil ditangkap oleh aparat Kepolisian Polda Sumbar, Izet diboyong ke Mapolda untuk pengusutan selanjutnya. Di hadapan petugas dan wartawan, Izet minta maaf kepada sopir yang telah dipalaknya.

Dalam video yang beredar, Izet mengaku apa yang dilakukannya  sebagai kekilafan. "Saya menyesal, saya minta maaf kepada sopir yang telah saya palak dan masyarakat," katanya di Mapolda Sumbar, Kamis (15/7) siang.

Sebagaimana diketahui lelaki yang viral di media sosial saat melakukan pungli atau pemalakan disertai pemukulan kepada sopir truk berhasil ditangkap di daerah Kabupaten Tanah Datar Kamis pagi tadi. Walau sempat lari, namun polisi lebih gesit meringkusnya.

Kabid Humas Polda Sumbar, Kombes Pol Stefanus Satake Bayu Setyanto  membenarkan penangkapan pelaku. Ia ditangkap oleh tim Direktorat Kriminal Umum Polda Sumbar Kamis (15/7) pagi.

Kini Izet menjalani pemeriksaan di Mapolda Sumbar dan selanjutnya diserahkan kepada Polresta Padang.  (sp)

 
Top