Faktual dan Berintegritas


PADANG, Swapena -- Lima Posyandu beserta kadernya mewakili masing-masing kecamatan berhasil masuk dalam nominasi Posyandu terbaik untuk tingkat Kota Padang.

Kelima Posyandu tersebut adalah Posyandu Bunga Tanjung Kelurahan Bungus Selatan, Kecamatan Bungus, Posyandu Mekar Sari Kelurahan Air Tawar Barat, Kecamatan Padang Utara, Posyandu Al Falaq Kelurahan Sawahan, Kecamatan Padang Timur, Posyandu Restu Ibu Kelurahan Surau Gadang, Kecamatan Nanggalo dan Posyandu Mawar Jingga Kelurahan Tanjuang Aua, Kecamatan Lubuk Begalung.

Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan, Perlindungan Anak, Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DP3AP2KB) Kota Padang, Editiawarman mengatakan kelima Posyandu tersebut akan dinilai berdasarkan beberapa indikator 

Saat mengunjungi Posyandu Al Falaq Kecamatan Padang Timur, Rabu (29/9), Kadis mengatakan salah satu indikator yang terpenting adalah bagaimana kader Posyandu mampu menjalin kerjasama den sinergitas dengan lintas sektor.

Menurut Kadis, kader Posyandu haru mampu bersinergi berbagai pihak, mulai dari RT/RW, tokoh masyarakat, tokoh agama hingga pemerintah kelurahan.

"Melalui Posyandu kita menyiapkan anak yang sehat, dengan didukung oleh kader Posyandu dan Kader PKK serta lintas sektor, Posyandu dapat menjadi wadah anak tumbuh dan berkembang," ujar Kadis.

Selain Posyandu dan kader, DP3AP2KB juga melakukan penilaian terhadap lima nominasi kelompok Dasa Wisma dan lima nominasi Tim Penggerak PKK kelurahan, masing-masing kategori nantinya yang akan ditetapkan sebagai yang terbaik untuk tingkat Kota Padang. (mc/ch)

 
Top