Faktual dan Berintegritas


PADANG - Kasus virus Corona atau Covid-19 di Sumatera Barat terus berfluktuasi. Jika kemarin angka positif mencapai titik tertinggi 237 orang, hari ini terkonfirmasi positif sebanyak 51 orang dan yang dinyatakan sembuh 42 orang.

Yang mengejutkan, Kabupaten Kepulauan Mentawai 'meledak'. Lama menyandang status zona hijau, kemudian minggu lalu turun ke zona kuning lantaran  terkonfirmasi 1 orang positif, maka hari ini dilaporkan ada 16 orang sekaligus yang terbanyak positif Covid-19 pagi ini.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Provinsi Sumatera Barat, Jasman Rizal dalam rilisnya pagi ini, Senin (7/9) mengatakan, ditemukannya 51 orang positif tersebut dari pemeriksaan  4.650 spesimen sample pada Laboratorium Fakultas Kedokteran  Unand.  "Ini merupakan rekor terbaru secara nasional pemeriksaan sample spesimen di Indonesia," kata dia.

Lebih jauh Jasman mengatakan, ke 51 pasien positif Covid-19 tersebut berasal dari berbagai kabupaten dan kota di Sumbar. Berikut sebarannya!

1. Pemeriksaan di BIM 1 orang

2. Kota Padang 15 orang

3. Kabupaten Mentawai 16 orang

4.  Kabupaten Agam 2 orang

6. Kabupaten Pasbar 3 orang

7. Kota Padang Panjang 3 orang

8. Kabupaten Dharmasraya 1 orang

9. Kabupaten Limapuluh Kota 1 orang

10. Kabupaten Pdg Pariaman 5 orang

11. Kabupaten Sijunjung 2 orang

12. Kota Sawahlunto 2 orang

"Untuk keterangan lebih rinci dan jika ada perkembangan dan penyesuaian data lebih lanjut setelah tracking dan traching dengan rumah sakit pengirim sample spesimen, nanti sore akan kami perbaiki dan umumkan di website resmi pemprov Sumbar," tutup Kepala Dinas Kominfo Sumbar ini. (sp)

 
Top