Faktual dan Berintegritas


PADANG – Saat ini Laboratorium Biomedik, Diagnostik dan Riset Terpadu Penyakit Infeksi Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (Unand) menjadi salah satu laboratorium tersibuk di Tanah Air. Hal ini disebabkan oleh kemampuan labor yang terus meningkatkan kapasitas pemeriksaan specimen Covid-19 setiap harinya. Labor FK Unand tidak hanya memeriksa specimen untuk wilayah Sumbar namun juga wilayah luar Sumbar. Labor FK Unand kini menjadi tumpuan Pemerintah Provinsi Sumatera Barat untuk mengendalikan penyebaran Covid-19. Kesibukan yang terjadi di labor tersebut akan teratasi dengan baik salah satunya dengan keandalan listrik untuk gedung Labor dan sekitarnya.

Labor FK Unand merupakan pelanggan PLN dengan daya 197 kVA dan ditopang oleh dua penyulang. Tidak hanya untuk laboratorium covid, PLN juga menyuplai listrik laboratorium biomolecular, gedung perpustakaan dan mesjid disana. Demi memperkuat keandalan listrik disana PLN  menyediakan genset cadangan dengan kapasitas daya 100 kVA sebagai backup Gedung Laboratorium.

Komitmen PLN dalam upaya penguatan keandalan listrik Labor Unand pun juga terlihat pada akhir September lalu, tepatnya saat berlangsung pemangkasan pohon atau biasa disebut right of way (row) dari PLN. PLN UP3 Padang melakukan sinergi dengan Dinas Lingkungan Hidup untuk melakukan pemangkasan pohon demi menjaga keasrian lingkungan sekaligus memastikan pelaksanaan pemangkasan dilakukan tanpa padam. Sebelum melakukan pemangkasan, tim PLN menemui penanggungjawab labor dan menginformasikan penyediaan genset untuk suplai listrik ke Labor  agar kegiatan pemeriksaan specimen Covid-19 dapat berjalan dengan lancar 24 jam tanpa ada kendala listrik. Genset tersebut akan tetap berada di labor sebagai back up selama pandemi.


Manager PLN Unit Pelaksana Pelayanan Pelanggan (UP3) Padang Jeffri Husni mengungkapkan komitmen PLN dalam mendukung upaya pemerintah memerangi wabah Covid-19.

“PLN akan melakukan upaya maksimal dalam mendukung pemberantasan Covid-19 salah satunya melalui penguatan keandalan pasokan listrik untuk Labor FK Unand. Kami menyadari penting dan strategisnya fungsi labor untuk penanganan dan pengendalian pandemi ini. Petugas PLN selalu standby 24 jam dan siap bersinergi demi menjaga keandalan listrik,” tutur Jeffri.

Selain menyiapkan genset, PLN juga melakukan berbagai upaya untuk meningkatkan keandalan, diantaranya rekonfigurasi JTM, menyisipkan tiang, melankukan penggantian tiang beton rusak, dll. Seluruh langkah tersebut merupakan upaya PLN dalam meningkatkan pelayanan dan mendukung pemerintah dalam menanggulangi virus Covid-19. (rls)

 
Top