Faktual dan Berintegritas


SOLOK, SWAPENA --  Menjelang peringatan Hari Amal Bakti (HAB) Kementetian Agama yang ke-76, MTsN 3 Solok di Alahan Panjang, menggelar berbagai kegiatan. Puncak acara 3 Januari 2022 mendatang akan diadakan upacara bendera serta sasyakuran.

Menurut Ketua Panitia HAB 76 Kemenag MTsN 3 Solok, Hendrizal, S.Si melalui siaran persnya Senin (15/12),  di antara kegiatan yang diadakan antara lain perlombaan tingkat madrasah, bakti sosial, sebar penyuluh, khutbah Jumat, santunan siswa tidak mampu, yatim/piatu, santunan fakir miskin.

Kepala TU MTsN 3 Solok, Elwandi Nur, SH Dalam keterangannya, mengatakan, rangkaian kegiatan tersebut dimulai H-10, yaitu antara lain, aneka lomba oleh  panitia HAB ke-76  Kemenag MTsN 3 Solok,  bakti sosial, lomba pentas seni, pendistribusian bantuan bosial, penyampaian khutbah Jumat, tenis meja dan volly ball antar  guru dan pegawai di bawah KKM MTs wilayah Selatan Kemenag Kabupaten Solok  yang dipusatkan di MTsN 3 Solok.

Pada Rabu 15 Desember 2021 digelar lomba shalat berjamaah antar siswa se-Kabupaten Solok tingkat MTs, hingga acara puncak Hari Amal Bakti,yang akan diselenggarakan di Koto Baru. “Kita mulai start tanggal 10 Desember 2021 hingga acara puncak 3 Januari 2022," terang Elwandi Nur.

Kepala MTsN 3 Solok,  Kamsuir, S.Pd.I, M,Pd.I, mengajak seluruh staf pegawai dan ASN keluarga besar MTsN 3 Solok beserta panitia yang bertugas mampu mensukseskan HAB dan menjadikan lebih baik dari yang sudah-sudah. Ia minta semua unsur di sekolah itu  terus meningkatkan persatuan dan kesatuan, menjaga aset dan terus melakukan pembinaan untuk berbagai kegiatan Organisasi Siswa Madrasah (OSIM ), Pramuka, PMI dan kegiatan lainya yang didukung bersama oleh Waka Kesiswaan Yamurni ,S.Ag, Waka Kurikulum Ahmad Fauzi,S,Ag, Waka Sarana Prasarana, Yendriza, S.Ag, Waka Humas, Usnidar, S.Ag, dan Pembina OSIM, Fitri Oriza, S,Pd. Selanjutnya Pembina Pramuka Murni Hartati, S.Pd dan Pembina PMI, Anton Prabowo, SH. (wd)

 
Top