Faktual dan Berintegritas



PADANG, Swapena -- Jika tidak ada aral melintang, besok, Jumat (15/1) pengurus perantau Solok Saiyo Sakato (S3) Sumatera Barat akan mengantarkan bantuan untuk korban banjir di Kabupaten dan Kota Solok. Bantuan berasal dari Pemerintah Provinsi Sumbar dan S3.

Ketua S3 Sumbar, H. Suwirpen Suib kepada swapena.com mengatakan, bantuan yang akan diserahkan terdiri dari beras, sembako dan pakaian. "Beras yang akan kita antarkan itu berasal dari Pemerintah Provinsi Sumbar dan S3," sebut dia.

Ia merinci, jumlah beras yang akan dibagikan sebanyak 33,3 ton. "Kemudian ada sembako yang terdiri dari minyak goreng dan mie instan dan lainnya sekitar 450 paket. Juga ada pakaian," kata Wakil Ketua DPRD Sumbar ini.

Suwirpen Suib  

Bantuan dimaksud akan diserahkan pada sejumlah titik di Kabupaten dan Kota Solok. "Mudah-mudahan bantuan ini bisa meringankan beban dunsanak-dunsanak kita yang tengah tertimpa musibah," harap Suwirpen.

Sebagaimana diketahui sebagian masyarakat kabupaten dan kota Solok dilanda banjir pada Selasa (9/1). Ribuan jiwa menjadi korban, ratusan hektar lahan tanaman padi pun ikut jadi korban. Kondisi terparah dialami warga Kecamatan Kubung, Bukit Sundi, Lembang Jaya dan sejumlah kelurahan di Kota Solok. (sp)

 
Top