Faktual dan Berintegritas


PIAMAN, SWAPENA -- Anggota DPR-RI, John Kenedy Azis menyerahkan bantuan Rp820 juta untuk renovasi 41 rumah tak layak huni di Kabupaten Padang Pariaman. Bantuan tersebut diterima Bupati Padang Pariaman, Suhatri Bur, Jumat (3/12).

Pada kesempatan itu, Bupati Suhatri Bur mengucapkan terima kasih kepada John Kenedy Azis yang telah mati-matian mengupayakan bantuan bagi Padang Pariaman. Bantuan tersebut sangat berarti bagi masyarakat, apalagi sekarang masih banyak warganya yang masih menempati rumah tidak layak huni.

Disebutkan Bupati Suhatri Bur, John Kenedy Azis yang akrab disapa Ajo itu adalah salah seorang putera daerah yang benar-benar peduli dengan kampung halama. Cukup banyak bantuan yang telah dia upayakan untuk membangun Padang Pariaman.

"Ajo sering pulang dan selalu pulang tiap kali terjadi bencana di Padang Pariaman. Terakhir, ketika terjadi tanah longsor di Tanah Taban, Nagari Pasie Laweh, beberapa waktu lalu. Dia bahkan pulang dengan membawa Ibu Menteri ke lokasi," ulasnya.

Masih banyak lagi bantuan lainnya. Atas semua itu, Suhatri Bur selaku pemerintah daerah mengucapkan terima-kasih kepada John Kenedy Azis.

Bupati berharap, John Kenedy Azis yang kini duduk di Komisi VIII DPR-RI tidak bosan-bosan memperjuangkan Padang Pariaman.  "Masih banyak Jo, yang perlu dibangun untuk kemajuan Padang Pariaman," tukasnya.

Sementara John Kenedy Azis, dalam kesempatan itu menyampaikan bahwa bantuan yang dia serahkan itu adalah untuk perbaikan 41 unit Rutilahu. "Mudah-mudahan dengan bantuan ini, si penerima bisa pula menempati rumah yang benar-benar layak huni," ujarnya.

Disebutkan John Kenedy Azis, sebenarnya untuk tahun 2021 ini lebih dari 100 Rutilahu yang telah dia upayakan. Enam puluh persen diantaranya untuk Padang Pariaman. Sedang yang lainnya dia alokasikan ke daerah kabupaten/kota lain yang masuk daerah pemilihannya.

"Insyaallah, tahun ini kita juga akan upayakan. Paling tidak seratus Rutilahu lagi. Untuk itu mohon doa dan dukungannya," ulas politisi Partai Golkar tersebut. 

Sebelumnya John Kenedy Azis pun sempat mengingatkan, supaya mempergunakan dana bantuan dari pemerintah itu dengan sebaik-baiknya, yaitu untuk pembeli bahan bangunan.

Perlu juga diingat, ujar John Kenedy Azis bahwa bantuan itu adalah bukti pemerintah selalu hadir dalam kesulitan masyarakat. (drh)


 
Top