Faktual dan Berintegritas


PADANG - Inilah rekor pertambahan pasien positif Covid-19 di Sumatera Barat. Sejak kasus itu muncul, sekali ini terjadi penambahan terbanyak, yakni 32 orang.

"Total sampai hari ini telah 371 orang warga Sumbar terinfeksi Covid-19. Terjadi penambahan 32 orang lagi. Sembuh bertambah 3 orang, sehingga total sembuh  86 orang dan meninggal bertambah 2 orang, sehingga total meninggal 21 orang," kata Juru Bicara Gugus Tugas  Penanganan Covid-19 Sumatera Barat, Jasman Rizal, Kamis (14/5).

Pertambahan  32 orang itu berdasarkan hasil swab test laboratorium Fakultas Kedokteran Unand  yang dipimpin Dr. dr. Andani Eka Putra, M. Sc dan Balai Veteriner Bukittinggi. Jumlah pertambahan positif terbanyak masih di Kota Padang.

Berikut  rincian ke 32 warga yang positif Covid-19 tersebut:

Kota Padang
1. Pria 35 th, warga Ampalu Pagambiran, pekerjaan honorer.
2. Pria 20 th, warga Ikua Koto.
3. Pria 59 th, warga Lubuak Kilangan, pekerjaan petani.
4. Wanita 26 th, warga Puruih Kabun, pekerjaan tenaga kesehatan.
5. Wanita 20 th, warga Pasa Ambacang, status IRT.
6. Wanita 56 th, warga Air Tawr Barat, status IRT.
7. Pria 73 th, warga Banda Puruih, pedagang.
8. Wanita 69 th, warga Banda Puruih, status pensiunan.
9. Wanita 39 th, warga Banda Puruih, pekerjaan dosen.
10. Pria 38 th, warga Banda Puruih, pekerjaan wiraswasta.
11. Anak-anak 10 th, warga Banda Puruih, status pelajar.
12. Pria 36 th, warga Banda Puruih, pekerjaan ASN.
13. Anak-anak 10 th, warga Banda Puruih, status pelajar.
14. Wanita 32 th, warga Air Tawar Timur, pekerjaan pedagang.
15. Anak-anak 12 th, warga Ampalu Pagambiran, status pelajar.
16. Wanita 22 th, warga Parak Laweh, pekerjaan pegawai honorer.
17. Pria 54 th, warga Ampalu Pagambiran, pekerjaan sopir.
18. Wanita 70 th, warga Ampalu Pagambiran, status IRT.
19. Wanita 20 th, warga Ampalu Pagambiran, status ex pelajar.
20. Pria 61 th, warga Parupuk Tabing, pekerjaan pedagang.
21. Pria 64 th, warga Aur Duri, pekerjaan pedagang.
22. Pria 38 th, warga Sawahan Dalam, pekerjaan pedagang.
23. Pria 62 th, warga Parak Karakah, pekerjaan pedagang.
24. Pria 65 th, warga Tarandam, pekerjaan pedagang.
25. Pria 62 th, warga Ganting, pekerjaan pedagang.
26. Pria 38 th, warga Sawahan Dalam, pekerjaan pedagang.
27. Wanita 39 th, warga Banuaran, pekerjaan pedagang.

Kabupaten Limopuluah Kota:
1. Wanita 58 th, warga Nagari Manggilang Pangkalan, status IRT.
2. Wanita 43 th, warga Nagari Manggilang Pangkalan, status IRT.

Kota Payakumbuh
1. Wanita 45 th, warga Payakumbuah Utara, pekerjaan wiraswasta.

Kabupaten Kepulauan Mentawai
1. Pria 40 th, warga Tua Pejat, pekerjaan wiraswasta.

Kabupaten Padang Pariaman
1. Wanita 54 th, warga Batu Kalang Padang Sago, pekerjaan pedagang. (sp)
 
Top