Faktual dan Berintegritas

 

PADANG - Sesuai janjinya pada pagi tadi, Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumatera Barat kembali melakukan update data perkembangan kasus Covid-19 daerah ini. Jika pagi tadi terdapat tambahan 74 orang yang terkonfirmasi positif, sore tadi hanya 68 orang.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal dalam rilisnya mengatakan, hingga sore tadi telah 1.632 orang warga Sumbar terinfeksi Covid-19. Terjadi penambahan 68 orang positif.

"Sebelumnya pagi tadi disampaikan 74 orang pertambahan positif. Namun setelah ditracking dan traching, ternyata ada 6 orang bukan warga Sumatera Barat, sehingga Warga Sumbar terkonfirmasi positif menjadi 68 orang,"ungkapnya.

Walau data berkurang dari apa yang dirilis pagi tadi, pertambahan sebanyak 68 orang itu masih merupakan angka tertinggi dan rekor baru sejak kasus Covid-19 masuk Sumbar. Sebelumnya pada Jumat (21/8) pertambahan positif sebanyak 45 orang.

Dari 1.632 orang yang sudah dinyatakan positif itu, sembuh bertambah 37 orang, sehingga total sembuh 1.043 orang. Sementara yang meninggal dunia juga bertambah 1 orang, sehingga menjadi 49 orang. 

Jasman merinci, dari 1.632 orang yang telah dinyatakan positif terinfeksi Covid-19 tersebut di Provinsi Sumatera Barat 130 orang di antaranya dirawat pada berbagai rumah sakit. Kemudian isolasi mandiri 356 orang, isolasi daerah 15 orang, isolasi BPSDM 49 orang, meninggal dunia 49 orang dan Sembuh 1.043 orang.

"Jumlah penambahan harian kita hari ini cukup tinggi, kita harap masyarakat harus tetap waspada. Covid-19 ini belum hilang," kata Jasman Rizal, kemarin.

Adapun 68 orang yang baru saja dinyatakan positif Covid-19 itu berasal dari berbagai kabupaten/kota di Sumbar, yakni:

1. Kota Padang 21 orang

2. Kota Sawahlunto 6 orang

3. Kota Solok 2 orang

4. Kota Padang Panjang 1 orang

5. Kabupaten Tanah Datar 11 orang

6. Kota Payakumbuh 6 orang

7. Kabupaten Padang Pariaman 11 orang

8. Kabupaten Agam 1 orang

9. Kabupaten Limapuluh Kota 3 orang

10. Kabupaten Solok 6 orang. (sp)

 
Top