Faktual dan Berintegritas


AROSUKA - Kasus positif  virus  corona (Covid-19) di Kabupaten Solok ada 5. Hal itu menyusul adanya tambahan 3 orang, dalam satu keluarga di Nagari Surian, Kecamatan Pantai Cermin. Sebelumnya di daerah itu ada 2 orang  yang positif.
Kelima orang tersebut merupakan satu keluarga besar, yakni Ayah, istri , anak, menantu  dan cucu.

Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanggulangan Covid-19 Kabupaten Solok, Syofiar Syam, kepada awak media, Selasa (28/4), menyebutkan, data itu didapat dari hasil pemeriksaan Laboratorium Fakultas Kedokteran Universitas Andalas (Unand) Padang.


Lima orang yang positif Covid-19 ituadalah SF (77) yang meninggal dunia di RSUP  M. Djamil Padang, pada Selasa  (21/4) lalu. Kemudian ER (52),  isteri dari almarhum SF,  ME (31), menantu SF, RM (3) cucu dari SF dan MRZ (35) yang merupakan anak dari almarhum SF, yang sudah mennalani isolasi mandiri  di rumahnya sejak dinyatakan positif minggu lalu. 
“Semua  pasien itu memiliki riwayat kontak erat dengan almarhum SF yang positif Covid-19,” kata Syofiar Syam.

Dengan demikian, total positif di Kecamatan Pantai Cermin adalah 5 kasus. Satu di antaranya meninggal dunia.

Para pasien yang positif  tersebut dibawa ke Padang. “Keempat pasien di atas hari ini juga di bawa ke Padang untuk selanjutnya dilakukan karantina di fasilitas milik Pemerintah Provinsi,” terang Syofiar Syam seperti dikutip Jarbatnews. (sp)
 
Top