Faktual dan Berintegritas

Rinaldi. 

PAINAN - Kabar gembira. Kabupaten Pesisir Selatan, Sumatera Barat, yang semula  memiliki 3 pasien dalam pengawasan (PDP) Covid-19, kini berubah nihil. Satu orang sudah diperbolehkan  pulang dan dua lagi keluar dari ruang isolasi.

Kepala Bagian Humas dan Protokol Pemkab Pessel, Rinaldi dalam siaran persnya yang diterima swapena.com, Senin (6/4) siang ini menjelaskan, satu orang PDP  yang sebelumnya dirawat di RSUD M.Zein Painan, sudah sehat dan diperbolehkan pulang. Selanjutnya yang bersangkutan tetap dipantau secara ketat oleh petugas puskesmas, hingga keluar hasil pemeriksaan swab-nya yang terakhir.

Sedangkan dua orang lagi yang sebelumnya dirawat di Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) M.Djamil, Padang sudah berakhir masa pemantauannya dan sudah keluar dari ruang isolasi. "Kini yang bersangkutan dirawat di ruang penyakit paru sambil menunggu hasil pemeriksaan swab-nya yang terakhir," kata Rinaldi.

Sementara berkaitan dengan penanganan Covid-19 di Pesisir Selatan, lebih jauh Rinaldi menjelaskan, jumlah orang notifikasi dan ODP yang sudah menyelesaikan masa pantauan selama 14 berjumlah 479 orang, bertambah 9 (sembilan) orang. Sebelumnya sebanyak 470  orang.

"ODP yang selesai menjalani masa pemantauan berjumlah 85 bertambah  empat orang. Sebelumnya sebanyak  81 orang," tutup Rinaldi. (sp)
 
Top