Faktual dan Berintegritas

Jasman Rizal  

PADANG - Kurva Positif Covid-19 di Sumatera Barat kembali naik. Setelah sempat menyentuh angka 1, hari ini melonjak tinggi hingga 16 orang.

Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno selaku Ketua Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar mengingatkan masyarakat untuk selalu mematuhi protokol kesehatan. Harapan itu disampaikan melalui Juru Bicara Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Sumbar, Jasman Rizal.

"Tetap waspada. Jangan menganggap dengan telah bebasnya beraktivitas, seakan virus corona  tidak ada lagi. Justru dengan telah kembalinya aktivitas seperti biasa, protokol kesehatan harus bertambah ketat lagi kita lakukan," kata dia.

Masyarakat diminta tetap menjaga jarak, memakai masker, menghindari kerumunan dan lainnya. "Jangan ada kontak fisik seperti bersalaman, seriglah cuci tangan, berbelanja kuliner perhatikan penjualnya apakah mematuhi protokol kesehatan atau tidak, terutama makanan yang terbuka dan lain-lain," kata Jasman.

Khusus kepada penjual makanan yang sifatnya terbuka seperti rumah makan, kafe-kafe dan lain-lain, ia mengingatkan agar para pelayan yang mengambil makanan wajib selalu pakai masker dan tidak bicara di depan makanan tersebut. "Kita semua berhak untuk menegur dan mengingatkan pelayan dan pemilik rumah makan agar mewajibkan semua karyawannya memakai masker dengan benar," katanya.

Pihak Gugus Tugas menangkap kebiasaan sebagian ppedagang makanan yang memakai masker hanya sampai dagu dan masih berbicara di depan makanan. "Ini sangat riskan dan sangat berbahaya bagi orang lain. Sebaiknya mari saling ingatkan demi kesehatan kita semua," lanjut Jasman.

"Tetaplah jaga kesehatan dan marilah kita konsisten dan disiplin mematuhi semua protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah," tambah dia. (sp)

 
Top